Tuesday, March 13, 2012

Psikologi Pendidikan dan Teknologi Pembelajaran


Konsep Teknologi Pembelajaran Psikologi pendidikan merupakan cabang ilmu yang mempelajari cara memahami pengajaran dan pembelajaran dalam lingkungan pendidikan. Dalam proses memahami pembelajaran diperlukan suatu teknologi pembelajaran. Teknologi Pembelajaran tumbuh dari praktek pendidikan dan gerakan komunikasi audio visual. Teknologi Pembelajaran semula dilihat sebagai teknologi peralatan, yang berkaitan dengan penggunaan peralatan, media dan sarana untuk mencapai tujuan pendidikan atau dengan kata lain mengajar dengan alat bantu audio-visual. Teknologi Pembelajaran merupakan gabungan dari tiga aliran yang saling berkepentingan, yaitu media dalam pendidikan, psikologi pembelajaran dan pendekatan sistem dalam pendidikan. Teknologi pembelajaran dibuat untuk membantu dan memudahkan kita dalam memahami sesuatu, seperti dengan menggunakan media audio-visual.

Definisi Teknologi Pembelajaran menurut Association for Educational Communications Technology (AECT) 1963 yaitu “ Komunikasi audio-visual adalah cabang dari teori dan praktek pendidikan yang terutama berkepentingan dengan mendesain, dan menggunakan pesan guna mengendalikan proses belajar, mencakup kegiatan : (a) mempelajari kelemahan dan kelebihan suatu pesan dalam proses belajar; (b) penstrukturan dan sistematisasi oleh orang maupun instrumen dalam lingkungan pendidikan, meliputi : perencanaan, produksi, pemilihan, manajemen dan pemanfaatan dari komponen maupun keseluruhan sistem pembelajaran. Tujuan praktisnya adalah pemanfaatan tiap metode dan medium komunikasi secara efektif untuk membantu pengembangan potensi pembelajar secara maksimal.”

Berdasarkan uraian tersebeut dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan teknologi pembelajaran dapat memudahkan proses belajar mengajar serta dapat mengembangkan sistem pengajaran yang ada sebelumnya sehingga memberikan variasi dalam sistem pengajaran.

Sumber :
Santrock, J.W. (2008). Psikologi Pendidikan (edisi kedua). Jakarta: Kencana

No comments:

Post a Comment